Search This Blog

Begini Suasana Kantor KLHK yang Digeledah Kejagung

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Begini Suasana Kantor KLHK yang Digeledah Kejagung
Oct 3rd 2024, 17:23, by M. Rizki, kumparanNEWS

Mobil Kejagung terparkir di depan lobi masuk dan parkiran KLHK, Jakpus, Kamis (3/10/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Mobil Kejagung terparkir di depan lobi masuk dan parkiran KLHK, Jakpus, Kamis (3/10/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan

Area lobi dan parkiran kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yang berlokasi di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, terlihat sepi pada Kamis sore (3/10).

Namun, di dalam gedung, diketahui sedang terjadi penggeledahan dari Seksi Pidana Khusus Kejagung.

Berdasarkan pantauan kumparan di lokasi sekitar pukul 16.35 WIB, penggeledahan itu masih berlangsung. Petugas sekuriti gedung mengatakan tim Kejagung sudah ada di lokasi sejak pukul 11.30 WIB.

Suasana di lobi pintu masuk KLHK saat penggeledahan dari Jampidsus Kejagung, Jakpus, Kamis (3/10/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Suasana di lobi pintu masuk KLHK saat penggeledahan dari Jampidsus Kejagung, Jakpus, Kamis (3/10/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan

Ada 2 mobil dari Kejagung yang terparkir di area KLHK.

Satu mobil berpelat dinas warna merah khas kejagung bernomor 6-04, terparkir di lobi depan pintu masuk gedung KLHK. Tak terlihat ada orang di dalam mobil tersebut.

Dua mobil Kejagung terparkir di depan lobi masuk dan parkiran KLHK, Jakpus, Kamis (3/10/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Dua mobil Kejagung terparkir di depan lobi masuk dan parkiran KLHK, Jakpus, Kamis (3/10/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Dua mobil Kejagung terparkir di depan lobi masuk dan parkiran KLHK, Jakpus, Kamis (3/10/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Dua mobil Kejagung terparkir di depan lobi masuk dan parkiran KLHK, Jakpus, Kamis (3/10/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan

Sementara satu mobil berpelat B 1527 SQR, lainnya terparkir di area parkiran sekitar Cafe Arboreal. Di dalam ada satu orang dengan seragam abu-abu bertuliskan pidsus.

Berdasarkan keterangan dari seseorang dalam rombongan Kejagung, tim dari Kejagung datang dengan 2 mobil. Di salah satu mobil terdapat 3 orang penyidik.

Suasana di lobi pintu masuk KLHK saat penggeledahan dari Jampidsus Kejagung, Jakpus, Kamis (3/10/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Suasana di lobi pintu masuk KLHK saat penggeledahan dari Jampidsus Kejagung, Jakpus, Kamis (3/10/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan

Media files:
01j98x0a5yh0g5qqbkvynvm9b5.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar