Dec 20th 2024, 13:25, by Yulia Ramadhiyanti, Hi Pontianak
Hi!Pontianak - Gabsis Sambas raih juara runner up di Soeratin Cup 2024, setelah terpaksa menelan kekalahan di laga final melawan Josal FC Piaman dengan skor 1-2 di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta pada Jumat, 20 Desember 2024.
Kemenangan Josal FC didapat secara dramatis atas Gabsis Sambas. Josial FC unggul 1-0 di babak pertama. Kemudian, Gabsis Sambas menyamakan skor di masa injury time dan ditutup dengan gol dari Josal GC di menit ke-90+5.
Sebelum sampai ke babak final, Gabsis Sambas berhasil telak mengalahkan Kepri Belia FC dengan skor 5-0.
Prestasi Gabsis Sambas di Piala Soeratin U-15 yang digelar sejak 7 Desember 2024, dengan 34 tim yang ikut serta di kompetisi ini membuktikan kepiawaian atlet Kalimantan Barat di tingkat nasional.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar