Search This Blog

Pemungutan Suara 7 TPS di Nanga Mahap Ditunda Sementara Akibat Banjir

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Pemungutan Suara 7 TPS di Nanga Mahap Ditunda Sementara Akibat Banjir
Nov 27th 2024, 13:55, by Dina Mariana, Hi Pontianak

Kondisi TPS 3 Nanga Mahap, Kecamatan Nanga Mahap, Kabupaten Sekadau. Foto: Dok. KPU Sekadau
Kondisi TPS 3 Nanga Mahap, Kecamatan Nanga Mahap, Kabupaten Sekadau. Foto: Dok. KPU Sekadau

Hi!Pontianak - Sejumlah wilayah di Kabupaten Sekadau, Kalbar, dilanda banjir tepat di hari pemungutan suara Pilkada serentak, Rabu, 27 November 2024. Banjir tersebut terjadi akibat hujan deras yang melanda wilayah setempat.

Anggota KPU Kabupaten Sekadau, Gita Rantau, mengungkapkan ada 7 TPS terendam banjir di Kecamatan Nanga Mahap. Dikatakan dia, pemungutan suara ditunda sementara, meski sempat dilaksanakan pada pagi hari tadi.

Adapun 7 TPS Desa Nanga Mahap yang menunda sementara pemungutan suara:

TPS 1 : tunda jam 11.30 WIB, lanjut jam 14.00-15.30 WIB.

TPS 2 : tunda jam 12.15 WIB, lanjut jam 14.00-14.45 WIB.

TPS 3 : tunda jam 11.20 WIB, lanjut jam 15.00-16.40 WIB.

TPS 4 : tunda jam 11.30 WIB, lanjut jam 15.00-16.30 WIB.

TPS 5 : tunda jam 12.15 WIB, lanjut jam 14.00-14.45 WIB.

TPS 6 : tunda 12.00 WIB, lanjut 14.00-15.00 WIB.

TPS 7 : tunda 12.00 WIB, lanjut 14.00-15.00 WIB.

KPU Kabupaten Sekadau masih memantau kondisi banjir tersebut. Jika, kondisi banjir mulai surut proses pemungutan suara tetap akan dilaksanakan di TPS yang sama. Namun, jika kondisinya semakin naik maka TPS akan direlokasi.

"Kalau kondisinya sudah mulai surut, tetap di TPS yang sama," ujar Gita.

Media files:
01jdp5nrfq4gg8nmsy46hkbvpk.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar