Search This Blog

Miracle In Cell No. 7 Versi Indonesia Dibuat Sekuel, Tayang 25 Desember 2024

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Miracle In Cell No. 7 Versi Indonesia Dibuat Sekuel, Tayang 25 Desember 2024
Oct 8th 2024, 16:00, by Vincentius Mario, kumparanHITS

Konferensi Pers Acara Nobar Miracle in Cell No. 7 Bersama Anak Yatim, Duren Tiga,  Jakarta Selatan, Kamis (29/9/2022). Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan
Konferensi Pers Acara Nobar Miracle in Cell No. 7 Bersama Anak Yatim, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Kamis (29/9/2022). Foto: Regina Kunthi Rosary/kumparan

Falcon Pictures bekerja sama dengan studio Korea Contents Panda (NEW) dengan resmi mengumumkan sekuel film Miracle In Cell No. 7. Pengumuman ini disampaikan lewat acara eksklusif di Asian Contents and Film Market (ACFM) di Busan, Korea Selatan, pada Minggu (6/10).

Teaser berjudul 2nd Miracle In Cell No. 7 juga ditampilkan dalam acara tersebut. Produser Eksekutif Falcon Pictures HB Naveen mengatakan kisah dalam film Miracle In Cell No. 7 layak untuk dilanjutkan karena antusiasme penonton film Indonesia.

"Akhir dari film pertama bukan sebuah penutupan. Setelah ayah meninggal, kami ingin mengeksplor apa yang terjadi pada gadis kecil yang kehilangan ayahnya. Antusias di Indonesia sangat emosional terhadap film tersebut, sehingga kami merasa perlu melanjutkan kisahnya," kata Naveen dalam keterangan resmi, Selasa (8/10).

Cuplikan film Miracle in Cell No. 7.   Foto: Dok. Falcon Pictures
Cuplikan film Miracle in Cell No. 7. Foto: Dok. Falcon Pictures

Film Miracle In Cell No. 7 memperoleh 5,8 juta penonton saat tayang di bioskop. Film ini menempati posisi kelima film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Sementara film asli Miracle In Cell No. 7 memecahkan rekor di Korea Selatan dengan 12,8 juta penonton pada 2013. Menurut Wakil Presiden Eksekutif Contents Panda (NEW), Danny Lee, keberhasilan Miracle In Cell No. 7 di Korea memudahkan produser untuk memproduksinya.

"Dan kami sangat senang melihat bagaimana cerita ini terus beresonansi secara internasional," tutur Danny Lee.

Cuplikan film Miracle in Cell No. 7. Foto: Dok. Falcon Pictures
Cuplikan film Miracle in Cell No. 7. Foto: Dok. Falcon Pictures

Pemain dan Sinopsis Singkat Sekuel Film Miracle In Cell No. 7

Sekuel film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia dibintangi oleh Vino G. Bastian, Marsha Timothy, Indro Warkop, Tora Sudiro, Rigen Rakelna, Indra Jegel, Bryan Domani, dan Graciella Abigail. Film ini rencananya tayang di bioskop pada 25 Desember 2024.

2nd Miracle In Cell No. 7 melanjutkan kisah dari Ika Kartika (Graciella Abigail), putri dari Dodo Rozak (Vino G. Bastian). Herwin Novianto didapuk sebagai sutradara film ini, sementara skenarionya digarap oleh Alim Sudio.

Media files:
zbbhlovyg0uqem1vntv6.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar