Search This Blog

Susur Sungai dan Karnaval Budaya Meriahkan Gawai Dayak Ke-XXXVIII

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Susur Sungai dan Karnaval Budaya Meriahkan Gawai Dayak Ke-XXXVIII
May 20th 2024, 18:18, by Dina Mariana, Hi Pontianak

Susur Sungai dan Pawai Karnaval Budaya. Foto: Rere Hutapea/Hi!Pontianak
Susur Sungai dan Pawai Karnaval Budaya. Foto: Rere Hutapea/Hi!Pontianak

Hi!Pontianak - Susur Sungai Kapuas dan Pawai Karnaval Budaya pertama kali diadakan untuk menyambut Pekan Gawai Dayak ke-XXXVIII di Alun-alun Sungai Kapuas, Jalan Rahadi Usman, Pontianak, pada Senin, 20 Mei 2024.

Susur Sungai Kapuas dilakukan bersama seluruh Bujang Dare Kalimantan Barat. Simbol Susur Sungai adalah untuk menunjukkan bahwa masyarakat Dayak rata-rata juga tinggal dan menetap di pesisir sungai.

Kemeriahan Susur Sungai dan Karnaval Budaya. Foto: Rere Hutapea/Hi!Pontianak
Kemeriahan Susur Sungai dan Karnaval Budaya. Foto: Rere Hutapea/Hi!Pontianak

"Karnaval air ini untuk menandakan bahwa masyarakat Dayak juga masih banyak yang tinggal atau bermukim di tepi sungai," kata Sekretaris Panitia Gawai Dayak, Yulia Sasti Dwiputri.

Setelah melakukan Susur Sungai, seluruh peserta Pawai Pekan Gawai Dayak akan menyusuri jalan Rahadi Usman sampai ke Rumah Adat Dayak, Radakng.

Media files:
01hyavc53xzy32402mcewdqje6.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar