Jun 19th 2023, 20:05, by Judith Aura, kumparanWOMAN
Ada kabar kurang menyenangkan buat kamu penikmat program podcast Archetypes milik Meghan Markle di layanan streaming Spotify. Pada Jumat (16/6), beredar kabar Spotify tidak akan melanjutkan program podcast tersebut untuk musim kedua.
Dilansir The Guardian, kabar tersebut dikonfirmasi oleh kedua pihak—Spotify serta Meghan Markle & Pangeran Harry—lewat keterangan bersama. Keterangan singkat tersebut tidak banyak menjelaskan alasan mengapa podcast Archetypes tidak akan dilanjutkan.
"Spotify dan Archewell Audio telah saling sepakat untuk berpisah dan merasa bangga atas serial yang telah kami ciptakan bersama," demikian keterangan dari kedua pihak.
Podcast Archetypes—yang berdiri di bawah naungan Archewell Audio, rumah produksi konten audio milik Pangeran Harry dan Meghan Markle—cukup digemari banyak pendengar.
Pada podcast musim pertama yang berisi 12 episode, Meghan mengundang sejumlah perempuan berpengaruh di dunia, seperti petenis Serena Williams dan penyanyi Mariah Carey, untuk berdiskusi seputar isu-isu perempuan yang menjadi perhatian mereka.
Kerja sama antara Spotify dan pasangan Sussex diresmikan pada 2020 lalu. Kedua belah pihak menandatangani perjanjian multitahun senilai hampir USD 20 juta, setara dengan Rp 298 miliar. Sejak Agustus 2022, musim pertama podcast Archetypes pun mengudara.
Dilansir BBC, podcast ini bahkan memenangi penghargaan Top Podcast di ajang People's Choice Awards. Meghan Markle saat itu mengungkapkan rasa bahagianya tatkala bisa meraih penghargaan bergengsi tersebut.
"Saya senang berkontribusi dalam proses [penciptaan podcast Archetypes], begadang dan bekerja di kasur saya, menulis dan berkontribusi secara kreatif. Saya juga senang menggali ke dalam perbincangan yang bermakna dengan tamu-tamu saya yang beragam dan inspiratif, tertawa dan belajar bersama mereka. Sungguh upaya yang penuh cinta," ucap Meghan, sebagaimana dilansir BBC.
Meghan Markle dan Pangeran Harry tak akan peroleh pembayaran penuh
Wall Street Journal melaporkan, akibat berakhirnya perjanjian ini, pasangan Sussex kabarnya tidak akan menerima pembayaran penuh senilai USD 20 juta itu. Sejumlah sumber anonim mengatakan kepada New York Post bahwa Archewell Audio tidak berhasil memproduksi cukup konten untuk bisa menerima pembayaran penuh.
Dikutip dari The Guardian, majalah Variety melaporkan bahwa seorang sumber anonim mengatakan Spotify sebelumnya menginginkan lebih banyak konten dari Archewell Audio.
Sementara itu, sumber lainnya menyebutkan, Pangeran Harry dan Meghan Markle justru ingin keluar dari distribusi eksklusif Spotify untuk mencari "rumah baru" untuk proyek-proyek audio mereka.
Saat ini, Spotify maupun pasangan Sussex belum memberikan alasan jelas mengapa kedua pihak memutuskan untuk berpisah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar