Search This Blog

Demokrat Harap 3 Partai Segera Teken Dukungan Anies Capres: Yang Penting PT 20%

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Demokrat Harap 3 Partai Segera Teken Dukungan Anies Capres: Yang Penting PT 20%
Jan 27th 2023, 16:54, by Wisnu Prasetiyo, kumparanNEWS

Sekien DPP Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya usai pertemuan tim kecil NasDem, Demokrat dan PKS di Pendopo Anies Baswedan, Jakarta, Jumat (27/1). Foto: Zamachsyari/kumparan
Sekien DPP Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya usai pertemuan tim kecil NasDem, Demokrat dan PKS di Pendopo Anies Baswedan, Jakarta, Jumat (27/1). Foto: Zamachsyari/kumparan

Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya berharap tiga partai koalisi perubahan dapat segera meneken tanda tangan mengusung Anies Baswedan sebagai capres. Hal ini agar koalisi berjalan lancar.

"Tentu harapan kami adalah, bahwa 3 partai segera menandatangani, menandatangani dukungan untuk pak Anies sebagai calon presiden ya ini yang kami sedang terus dorong," kata Riefky kepada wartawan di Pendopo Anies Baswedan, Jumat (27/1).

Riefky menilai, yang terpenting dari segalanya adalah deklarasi bersama terlebih dahulu. Sebab menurutnya, apabila deklarasi telah dilakukan, nantinya masyarakat akan ikut menggaungkan koalisi itu.

"Karena yang paling penting adalah deklarasi yang 20 persen PT [Presidensial Threshold] ini deklarasi karena kan banyak yang menanyakan," ucapnya.

Lebih lanjut, Riefky juga menegaskan posisi Ketua Umum Demokrat yang telah resmi mengumumkan dukungan terhadap Anies Baswedan sebagai capres yang akan diusung.

"Alhamdulillah kemarin Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono telah menyampaikan posisinya secara terang benderang terkait untuk mengusung Pak Anies Baswedan sebagai calon presiden 2024," pungkas dia.

Sebelumnya, Utusan Anies Baswedan di Tim Kecil, Sudirman Said mengungkapkan, tim kecil yang dibentuk NasDem, PKS dan Demokrat sering menggelar pertemuan rutin setiap pekan.

"Bahwa hari ini teman-teman koalisi berkumpul di kediaman Pak Anies [Baswedan], dan itu forum rutin berjalan terus, kadang-kadang sepekan dua kali kadang-kadang sepekan tiga kali, tapi setiap pekan pasti ada pertemuan," kata Said kepada wartawan di Pendopo Anies Baswedan, Jakarta, Jumat (27/1).

Media files:
01gqs62jb6gvvg78g1xr4k190m.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar