Search This Blog

Alasan yang Bikin Hubungan Cinta Pramugari Sering Kandas di Tengah Jalan

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Alasan yang Bikin Hubungan Cinta Pramugari Sering Kandas di Tengah Jalan
Aug 5th 2023, 07:55, by Anggita Aprilyani, kumparanTRAVEL

Ilustrasi pramugari. Foto: Shutterstock
Ilustrasi pramugari. Foto: Shutterstock

Seorang pramugari mengungkapkan fakta dan alasan yang membuat hubungan percintaan awak kabin biasanya menjadi sulit dan kandas di tengah jalan.

Dilansir Daily Star, seorang pramugari yang memiliki akun TikTok, @ashleysledzi, mengungkapkan ada tiga fakta tentang pekerjaannya yang dapat membuat hubungan kencan menjadi lebih sulit.

Awalnya banyak pria yang berpikir bahwa berkencan dan menjalin cinta dengan pramugari adalah hal yang sangat menyenangkan. Sayangnya, pikiran itu berubah ketika kenyataan-kenyataan pahit muncul.

Pertama, jam kerja pramugari yang tidak teratur dan tidak seperti kebanyakan karyawan perusahaan. Mereka akan bekerja shift, sehingga tiap akhir pekan tidak bisa bebas bertemu.

"Aku bisa terbang selama 16 jam dalam sehari, itu berarti (aku) tidak punya banyak waktu untuk berkomunikasi dan bertemu," kata Ashley, pada akun TikTok-nya.

Fakta kedua, pria yang terlalu pencemburu dirasa tidak cocok untuk berpasangan dengan pramugari. Sebab, para pramugari akan dekat dengan pilot, bahkan bergaul dengan artis papan atas.

Ilustrasi Pramugari Foto: Dok. Shutterstock
Ilustrasi Pramugari Foto: Dok. Shutterstock

"Kami bergaul dengan pilot kami, kami bertemu atlet, selebriti, aktor, dan masih banyak lagi," tambahnya.

Ketiga, Ashley mengatakan bahwa pramugari cukup sering menginap di hotel, yang berarti akan lebih banyak waktu yang dihabiskan di sana, sehingga jauh dari rumah.

"Kami punya kamar hotel sendiri untuk menghabiskan waktu," ujar Ashley.

Bagaimana menurutmu?

Media files:
lhwm1l8m6x17kvw7isti.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar