Search This Blog

Ibas: Fondasi dari Jokowi Harus Dilanjutkan Prabowo, Termasuk Harapan Rakyat

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Ibas: Fondasi dari Jokowi Harus Dilanjutkan Prabowo, Termasuk Harapan Rakyat
Oct 20th 2024, 14:05, by Fadjar Hadi, kumparanNEWS

Wakil Ketua MPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono di kompleks Parlemen, Jakarta pada Minggu (20/10/2024). Foto: Abid Raihan/kumparan
Wakil Ketua MPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono di kompleks Parlemen, Jakarta pada Minggu (20/10/2024). Foto: Abid Raihan/kumparan

Wakil Ketua MPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono, berharap pondasi yang telah dibangun Presiden Jokowi dapat dilanjutkan Presiden Prabowo. Ia berharap Prabowo dapat menuntaskan tantangan bangsa.

Pria yang akrab disapa Ibas ini ingin kepemimpinan Prabowo dapat berjalan dengan baik sebagaimana yang diharapkan masyarakat.

"Tentu kami berharap agar kepemimpinan Pak Prabowo berjalan dengan baik, dapat menuntaskan segala harapan masyarakat. Menjalankan visi dan misi keduanya sehingga negara kita lebih maju dan lebih sejahtera secara keseluruhan," ujar Ibas di Kompleks Parlemen, Jakarta, pada Minggu (20/10).

Prabowo dan Jokowi berdiri dan bertepuk tangan (standing ovation) saat isu Palestina disebut dalam pelantikan Presiden-Wapres RI di gedung MPR, Minggu (20/10/2024). Foto: Youtube/MPRGOID
Prabowo dan Jokowi berdiri dan bertepuk tangan (standing ovation) saat isu Palestina disebut dalam pelantikan Presiden-Wapres RI di gedung MPR, Minggu (20/10/2024). Foto: Youtube/MPRGOID

Ia menyebut pondasi yang selama ini telah dibangun Jokowi dilanjutkan Prabowo sebagaimana yang telah disampaikan ketika masa kampanye Pilpres 2024 yakni keberlanjutan.

"Tentu fondasi-fondasi yang telah berjalan selama ini dapat kemudian dilanjutkan oleh Presiden Prabowo. Dengan tentunya tantangan-tantangan yang baru," ujarnya.

Ibas berharap, Prabowo dapat memecahkan tantangan bangsa ke depan. Ia yakin, pemecahan tantangan-tantangan bangsa merupakan harapan masyarakat.

"Kami juga berharap agar tantangan bangsa ke depan dapat dipecahkan dan diberikan solusinya. Itu pun juga saya yakin merupakan harapan masyarakat luas," tuturnya.

Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 Joko Widodo berbincang usai Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 di Gedung Nusantara, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024).  Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 Joko Widodo berbincang usai Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 di Gedung Nusantara, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan

Prabowo resmi menjadi Presiden ke-8 RI. Ia mengucapkan sumpahnya di ruang rapat paripurna, Kompleks Parlemen. Sedangkan Gibran Rakabuming Raka resmi menjadi Wapres ke-14 RI.

------

Saksikan kumparan Info A1 LIVE Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 pada hari Minggu, 20 Oktober 2024 mulai pukul 09.00 - 18.30 WIB hanya di YouTube kumparan. Informasi selengkapnya dapat kamu akses di: kum.pr/pelantikan2024!

Media files:
01jam74tfzcchzcwwfx4fsymk4.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar