Search This Blog

Emak-emak Pengajian di Deli Serdang Gerebek Lapak Judi, Dipuji Kapolres

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Emak-emak Pengajian di Deli Serdang Gerebek Lapak Judi, Dipuji Kapolres
Aug 15th 2023, 23:35, by Mirsan Simamora, kumparanNEWS

Kapolres Binjai AKBP Rio Alexander (tengah) menemui emak-emak yang gerebek lapak judi ketangkasan di Deli Serdang. Foto: Polres Binjai
Kapolres Binjai AKBP Rio Alexander (tengah) menemui emak-emak yang gerebek lapak judi ketangkasan di Deli Serdang. Foto: Polres Binjai

Emak-emak pengajian menggerebek lapak judi di Desa Tandam Hilir I, Kabupaten Deli Serdang, Sumut.

Emak-emak itu masuk dan memvideokan kondisi di dalam ruangan judi tersebut. Ada sejumlah pria yang diduga lagi main judi.

"Assalamualaikum, kami sudah di sini. Halo, halo, ini suami siapa ayo," kata perekam video itu.

Emak-emak itu juga tampak membanting kursi ke arah mesin judi yang ada di ruangan tersebut. Orang yang sedang asyik bermain judi lalu keluar meninggalkan lokasi.

Kasi Humas Polres Binjai Iptu Riswansyah membenarkan insiden tersebut. Dia mengatakan, aksi emak-emak itu terjadi pada Sabtu (12/8). Kapolres Binjai AKBP Rio Alexander juga telah menemui emak-emak itu.

"Kapolres Binjai langsung mendatangi dan mengecek langsung. Kemudian, melakukan pertemuan dengan warga, khususnya ibu-ibu perwiritan di Masjid Al-Ikhlas, Desa Tandam," kata Riswansyah saat dihubungi, Selasa (15/8).

"Pertemuan itu dilaksanakan berkat adanya aksi spontanitas warga bersama ibu-ibu dan remaja masjid yang melakukan aksi unjuk rasa terhadap adanya perjudian tembak ikan di Desa Tandam," jelasnya.

Riswansyah menyebut, saat ini lokasi judi tersebut telah ditutup dan dilarang beroperasi. Pihaknya juga berterima kasih kepada warga yang telah membantu kepolisian dalam menindak aksi perjudian yang terjadi itu.

"Kami berterima kasih, masyarakat membantu pihak kepolisian. Saat pertemuan, Kapolres menerima keluhan warga, dan berjanji akan menindak tegas apabila permainan judi tersebut kembali dibuka," katanya.

Media files:
01h7x0nfdkktd10bckrk3380b8.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar