Search This Blog

Penjualan Paket Internet Melesat, Telkom Raup Laba Rp 6,42 T di Kuartal I 2023

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Penjualan Paket Internet Melesat, Telkom Raup Laba Rp 6,42 T di Kuartal I 2023
Apr 29th 2023, 10:09, by Ema Fitriyani, kumparanBISNIS

Ilustrasi Telkom. Foto: Shutter Stock
Ilustrasi Telkom. Foto: Shutter Stock

PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) atau Telkom mencatatkan kinerja positif pada kuartal I 2023. Perusahaan berhasil meraup laba bersih senilai Rp 6,42 triliun, naik 5 persen dari Rp 6,11 triliun dari kuartal I 2022.

Kenaikan laba bersih tersebut didorong oleh lonjakan pendapatan sebesar 2,5 persen, dari Rp 35,2 triliun pada kuartal I 2022 menjadi Rp 36,09 triliun pada kuartal I 2023.

Segmen jumlah pendapatan data, internet, dan jasa teknologi informatika menyumbang pendapatan konsolidasian terbesar senilai Rp 20,89 triliun. Segmen berikutnya yakni pendapatan IndiHome tercatat senilai Rp 7,19 triliun.

Kemudian, segmen jumlah layanan lainnya tercatat senilai Rp 1,46 triliun, pendapatan dari transaksi lessor senilai Rp 655 miliar, dan pendapatan jaringan senilai Rp 638 miliar. Berdasarkan geografis, pendapatan Telkom paling besar berasal dari Indonesia senilai Rp 34,18 triliun dan luar negeri senilai Rp 1,9 triliun.

Ilustrasi layanan internet IndiHome dan Telkomsel. Foto: Dok. Telkom
Ilustrasi layanan internet IndiHome dan Telkomsel. Foto: Dok. Telkom

Per tanggal 31 Maret 2023, Telkomsel menilai nilai wajar investasi di PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) dengan menggunakan nilai pasar saham GOTO sebesar Rp 109 per saham. Jumlah keuntungan yang belum direalisasi dari perubahan nilai wajar investasi Telkomsel pada GOTO adalah sebesar Rp 427 miliar.

"Pada tanggal 6 April 2023, berdasarkan Conditional Spin-Off Agreement, perseroan akan mengalihkan segmen bisnis Indihome ke Telkomsel paling lambat tanggal 1 Juli 2023. Dengan demikian, seluruh aset dan utang perseroan sehubungan dengan segmen usaha IndiHome beralih karena hukum kepada Telkomsel," tulis manajemen Telkom dalam laporan keuangan.

Nilai segmen bisnis IndiHome yang akan dialihkan adalah Rp 58.250 miliar atau Rp 58,25 triliun. Sebagai imbalannya, Telkomsel akan menerbitkan 33.000 saham baru kepada perusahaan, sehingga kepemilikan perusahaan menjadi 70,4 persen dan mendilusi kepemilikan SingTel menjadi 29,6 persen.

Media files:
01gxagsgcrmm67ydzccfmyr476.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar