Mar 14th 2023, 17:18, by Hedi Malliwang, kumparanNEWS
Kepala Bea Cukai Makassar, Andhi Pramono, selesai diperiksa KPK terkait harta kekayaan atau LHKPN-nya. Dia dimintai klarifikasi soal kekayaannya itu sekitar 7 jam, diperiksa pukul 10.00 WIB selesai sekitar pukul 16.00 WIB.
Setelah diperiksa, Andhi memberikan penjelasan soal rumah dan harta lain yang diduga kerap dipamerkan anak dan istrinya di media sosial.
Klarifikasi terhadap Andhi berawal dari viralnya sebuah rumah mewah di kawasan Legenda Wisata Cibubur, yang diduga merupakan miliknya. Rumah tersebut tak masuk dalam laporan harta kekayaannya dalam LHKPN KPK.
Soal rumah tersebut, Andhi mengaku itu bukan miliknya. Melainkan milik orang tuanya.
"Untuk hal-hal yang viral terhadap diri saya, mungkin mengenai rumah yang itu bukan dari hasil foto saya tapi memang sengaja diambil media itu adalah rumah yang ditempati orang tua saya sudah lama dan belum diberikan waris kepada saya," kata Andhi kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Selasa (14/3).
"Sehingga saya berada di situ menjaga orang tua saya," tambahannya.
Lalu soal foto-foto tentang putrinya yang beredar di media sosial. Dia mengaku tidak pernah secara pribadi memamerkan di media sosial.
"Saya tidak ada satu pun. Sehingga dikaitkan-kaitkan kepada putri saya," ungkapnya.
Menurut Andhi, putrinya saat ini sedang berada di luar negeri. Menjalani kuliah di Universitas Indonesia Fakultas Ekonomi double degree yang berada di Australia.
"Putri saya sudah dewasa dan dia menekuni fashion dan selebgram jadi apabila ada foto-foto yang bersifat fesyen dan apa itu lumrah dan dia bisa mengikuti kehidupannya sendiri," kata dia.
"Selanjutnya foto-foto tentang diri saya sama sekali tidak ada yang berbentuk pamer dan lain sebagainya sehingga dicari-cari yang lain," terangnya.
Menurut Andhi, hal tersebut juga sudah dilaporkannya ke KPK. Ia menilai banyak gambar di dunia maya yang menyudutkannya.
"Nah saya di sini sudah melaporkan ke KPK pembawa niat-niat pembuat berita yang menghubungkan ke saya banyak sekali gambar itu bukan anak saya dikaitkan ke anak saya dan pribadi saya itu sungguh fitnah yang sangat keji," kata dia.
Pada kesempatan sama, Andhi menyampaikan permohonan maaf atas berita dan viralnya selama ini.
"Saya mohon maaf pada teman-teman semua Indonesia yang ada berita-berita simpang siur macam-macam menjadikan diri saya sedikit tertekan sehingga dengan adanya klarifikasi dari KPK menjadi terang benderang semua," pungkasnya.
Andhi Pramono menjadi sorotan menyusul eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta, Eko Darmanto, yang kerap memamerkan harta kekayaan di media sosial diklarifikasi oleh KPK terkait harta kekayaannya. Sorotan yang sama kemudian mengarah kepada Andhi.
Dia mendapatkan sorotan karena rumah mewah di kawasan Legenda Wisata Cibubur. Sorotan terjadi karena rumah mewah itu tak ada dalam laporan LHKPN-nya ke KPK. Kini dia telah mengklarifikasinya.
Merujuk situs KPK, Andhi Pramono mempunyai harta senilai Rp 13,7 miliar. Terdiri dari sejumlah aset berupa tanah dan bangunan hingga kendaraan antik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar