Search This Blog

4 Hari Berperang di Shujaiya Gaza City, Netanyahu Akui Tentara Israel Kesulitan

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
4 Hari Berperang di Shujaiya Gaza City, Netanyahu Akui Tentara Israel Kesulitan
Jul 1st 2024, 09:36, by Andreas Gerry Tuwo, kumparanNEWS

Asap mengepul selama serangan Israel di distrik Shujaiya, Kota Gaza pada 28 Juni 2024. Foto: OMAR AL-QATTAA/AFP
Asap mengepul selama serangan Israel di distrik Shujaiya, Kota Gaza pada 28 Juni 2024. Foto: OMAR AL-QATTAA/AFP

Selama empat hari beruntun sampai Minggu (30/6) kecamuk perang antara Israel dan pejuang Hamas pecah di distrik Shujaiya, Gaza City. Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengakui Israel — salah satu negara yang memiliki militer terkuat di dunia — terlibat pertempuran sulit di sana.

Militer Israel dalam pernyataannya menyatakan, mereka melawan milisi di Gaza itu baik di atas maupun di bawah tanah. Bawah tanah yang dimaksud adalah terowongan yang dibuat Hamas di Gaza.

Salah seorang warga Shujaiya mengakui lingkungan tempatnya tinggal hancur lebur akibat pertempuran tanpa henti tersebut.

Seorang warga berjalan saat asap mengepul selama serangan Israel di distrik Shujaiya, Kota Gaza pada 28 Juni 2024. Foto: OMAR AL-QATTAA/AFP
Seorang warga berjalan saat asap mengepul selama serangan Israel di distrik Shujaiya, Kota Gaza pada 28 Juni 2024. Foto: OMAR AL-QATTAA/AFP

"Bagi mereka yang tinggal, hidup kami sudah menjadi neraka," ucap penduduk Shujaiya berusia 50 tahun, Siham al-Shawa, seperti dikutip dari AFP.

Dia menambahkan serangan di distrik tempatnya menetap terjadi di mana-mana. Ia mengaku kesulitan untuk kabur karena tembakan yang ada di hampir setiap titik.

"Kami tidak tahun ke mana kami bisa pergi berlindung," jelas dia.

Menurut keterangan badan PBB untuk kemanusiaan (OCHA) ada sekitar 60 ribu sampai 80 ribu warga Shujaiya yang kabur akibat pecah perang.

Asap mengepul selama serangan Israel di distrik Shujaiya, Kota Gaza pada 28 Juni 2024. Foto: OMAR AL-QATTAA/AFP
Asap mengepul selama serangan Israel di distrik Shujaiya, Kota Gaza pada 28 Juni 2024. Foto: OMAR AL-QATTAA/AFP

Sementara itu, Netanyahu kendati mengakui terlibat pertempuran sulit di Shujaiya, mengatakan fokus Israel tidak hanya di sana. Kawasan Rafah dan seluruh Jalur Gaza akan terus menjadi fokus operasi.

"Ini adalah pertempuran sulit yang terjadi di atas tanah, kadang pertempuran satu lawan satu begitu pula di atas tanah," ucap Netanyahu.

Media files:
01j1p16mf2q2bg7484s4macf2v.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar