Search This Blog

Adik SYL Diperiksa Terkait Pencucian Uang

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Adik SYL Diperiksa Terkait Pencucian Uang
Jun 12th 2024, 21:33, by Ochi Amanaturrosyidah, kumparanNEWS

Tersangka kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian Syahrul Yasin Limpo (tengah) berjalan menuju mobil tahanan usai pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Jumat (17/5/2024). Foto: Reno Esnir/Antara Foto
Tersangka kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian Syahrul Yasin Limpo (tengah) berjalan menuju mobil tahanan usai pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Jumat (17/5/2024). Foto: Reno Esnir/Antara Foto

KPK memeriksa adik Syahrul Yasin Limpo (SYL) bernama Andi Tenri Angka hari ini, Rabu (12/6). Dia dimintai keterangan terkait dugaan pencucian uang atau TPPU SYL.

Tenri dikonfirmasi mengenai aset-aset SYL yang diatasnamakan keluarga. Tenri diperiksa di Gedung Merah Putih KPK.

"Penyidik mendalami informasi tentang kepemilikan aset-aset SYL yang diduga diatasnamakan keluarga," kata Jubir KPK Budi Prasetyo kepada wartawan, Rabu (12/6).

Seselesainya pemeriksaan, Tenri dikonfirmasi mengenai aset SYL yang dikelola dan atas nama dirinya. Dia mengatakan tak mengelola aset SYL.

"Enggak ada," kata Tenri.

KPK memang saat ini tengah mengusut dugaan pencucian uang SYL. Nilainya disebut mencapai Rp 60 miliar.

TPPU tersebut merupakan lanjutan dari perkara pokok SYL, yakni pemerasan di lingkungan Kementerian Pertanian (Kementan), yang saat ini berproses di PN Jakarta Pusat. Eks Gubernur Sulawesi Selatan itu didakwa menerima pungli Rp 44,5 miliar bersama dua anak buahnya: Kasdi Subagyono dan M. Hatta.

Media files:
01hy2wyf1c6astahhtthe7k85s.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar