Search This Blog

Presdir dan Direktur PT Merdeka Battery Materials Tbk Mengundurkan Diri

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Presdir dan Direktur PT Merdeka Battery Materials Tbk Mengundurkan Diri
Nov 13th 2024, 11:13, by Abdul Latif, kumparanBISNIS

Direksi PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) bersama pemegang saham Boy Thohir dalam seremoni pencatatan saham (IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (18/4/2023). Foto: Dok. BEI
Direksi PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) bersama pemegang saham Boy Thohir dalam seremoni pencatatan saham (IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (18/4/2023). Foto: Dok. BEI

PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA), perusahaan yang bergerak di sektor pertambangan nikel dan mineral lainnya, mengumumkan pengunduran diri dua anggota penting direksi mereka.

Presiden Direktur Devin Antonio Ridwan dan Direktur Andrew Phillip Starkey telah mengajukan surat pengunduran diri, keduanya tertanggal 11 November 2024.

"Pada tanggal 11 November 2024, Perseroan menerima surat permohonan pengunduran diri dari masing-masing Bapak Devin Antonio Ridwan dari jabatannya sebagai Presiden Direktur Perseroan dan Bapak Andrew Phillip Starkey dari jabatannya sebagai Direktur Perseroan keduanya tertanggal 11 November 2024," kata Sekretaris Perseroan, Deny Greviartana Wijaya, dikutip dari Keterbukaan Informasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Rabu (13/11).

Deny mengatakan, perusahaan akan menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) untuk memutuskan dan meresmikan pengunduran diri mereka. Sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam Pasal 8 ayat 3 Peraturan OJK No. 33/POJK.04/2014.

Deny memastikan, tidak ada dampak sigfnifikan terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan atau kelangsungan Perseroan.

"Tidak ada dampak signifikan terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan atau kelangsungan usaha Perseroan," tegasnya.

Media files:
01gy9nbfg4qwh03ra197tdkz7k.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar