Search This Blog

Mimpi Pramono Perbanyak RTH Mirip GBK hingga Bentuk Perda Pesantren

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Mimpi Pramono Perbanyak RTH Mirip GBK hingga Bentuk Perda Pesantren
Oct 10th 2024, 11:11, by Ahmad Romadoni, kumparanNEWS

Calon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berjabat tangan dengan warga saat berolahraga di kompleks Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta,  Kamis (10/10/2024). Foto: Dok. Tim Media Pramono-Rano
Calon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berjabat tangan dengan warga saat berolahraga di kompleks Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (10/10/2024). Foto: Dok. Tim Media Pramono-Rano

Cagub Pramono Anung melanjutkan safari politik ke sejumlah tempat di Jakarta. Kamis (10/10) pagi, Pram bersama alumni ITB melakukan jalan kaki bersama di kawasan GBK, Senayan, Jakarta.

GBK merupakan salah satu ruang terbuka hijau (RTH) serba guna yang bisa dipakai untuk berbagai kegiatan oleh warga Jakarta. Pram ingin ruang semacam ini hadir lebih banyak di Jakarta.

"Kami ingin ruang terbuka untuk olahraga pagi ini bukan hanya di GBK. Tapi juga di setiap wilayah di Jakarta, karena manfaatnya banyak sekali," kata Pramono.

"Tempat-tempat seperti itu yang akan menjadi fokus kami untuk diperhatikan kembali. Juga nanti tempat-tempat lain yang akan kami jadikan ruang terbuka seperti di GBK ini," tambah dia.

Calon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berjabat tangan dengan warga saat berolahraga di kompleks Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta,  Kamis (10/10/2024). Foto: Dok. Tim Media Pramono-Rano
Calon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berjabat tangan dengan warga saat berolahraga di kompleks Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (10/10/2024). Foto: Dok. Tim Media Pramono-Rano

Sehari sebelumnya, politikus senior PDIP itu itu datang ke permukiman padat di bantaran Kali Krukut, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Di sana, dia melihat kondisi Kali Krukut yang sudah harus segera dikeruk.

"Pengerukan harus dilakukan. Kalau enggak (dikeruk) sampai kapan pun akan tetep begini," ujar Pramono.

"Kalau dilihat memang ada beberapa yang mungkin untuk menggunakan alat berat yang agak besar gak bisa, sehingga alat beratnya betul-betul yang kecil dan untuk itu harus direncanakan oleh Pemda," tutur Pramono.

Tak cuma itu, kawasan padat penduduk membuat kondisi toilet mereka tidak layak. Cagub nomor urut 3 ini berencana membangun 50 toilet umum di sana.

"Memang harus ada septic tank komunal, kalau enggak ada, ya enggak bisa," ungkap dia.

Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung dan Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno bersama Rais Syuraih PWNU Jakarta KH. Muhyiddin Ishak  menjawab pertanyaan wartawan di Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (9/10/2024). Foto: Dok. Tim Media Pramono-Rano
Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung dan Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno bersama Rais Syuraih PWNU Jakarta KH. Muhyiddin Ishak menjawab pertanyaan wartawan di Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (9/10/2024). Foto: Dok. Tim Media Pramono-Rano

Selain mengunjungi warga, Pram juga sowan ke sejumlah tokoh. Salah satunya bertemu Rais Syuriah PWNU Jakarta, KH Muhyidin Ishak. Dalam kesempatan itu, Pram akan berupaya mewujudkan Perda soal Pesantren di Jakarta.

Saat ini, aturan soal Pesantren baru ada di tingkat pusat. Padahal, banyak pondok pesantren di Jakarta dan butuh payung hukum yang memadai.

"Sehingga dengan demikian kami kalau memang nanti mendapatkan amanah, ini akan kami inisiasi" ujar Pramono.

Pramono mengungkapkan bahwa dirinya terlibat langsung dalam pembentukan UU No.18 Tahun 2019. Karena itu, ia pun tahu jika hingga saat ini belum ada pergub atau perda sebagai aturan turunan dari UU tersebut di Jakarta.

"Lebih baik Perda supaya ini jangka panjang dan ada komitmen juga dari DPRD mengenai hal itu," pungkas Pramono.

Dalam kesempatan itu, KH Muhyidin juga mendoakan Pram dan Rano memang satu putaran.

Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung bersama Boy Sadikin (ketiga kanan) menjawab pertanyaan wartawan di Menteng, Jakarta, Rabu (9/10/2024). Foto: Dok. Tim Media Pramono-Rano
Calon Gubernur Jakarta Pramono Anung bersama Boy Sadikin (ketiga kanan) menjawab pertanyaan wartawan di Menteng, Jakarta, Rabu (9/10/2024). Foto: Dok. Tim Media Pramono-Rano

Tokoh lain yang ditemui Pram, yakni Boy Sadikin. Boy merupakan anak dari mantan Gubernur Jakarta, Ali Sadikin.

Di sana, Pram ditemani politikus PDIP sekaligus eks Ketua DPRD Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi. Juga ada politikus NasDem Bestari Barus.

Tak cuma Pram, Rano juga sempat bertemu dengan warga Cengkareng. Pria yang karib disapa Bang Doel itu menerima aspirasi warga soal usulan pemekaran wilayah karena begitu padatnya warga.

Media files:
01j9t8pb8t7n5dq4qva2s8w77s.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar