Search This Blog

Contoh Manfaat Sejarah yang Bersifat Inspiratif

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Contoh Manfaat Sejarah yang Bersifat Inspiratif
Aug 23rd 2024, 18:21, by Berita Terkini, Berita Terkini

Ilustrasi Contoh Manfaat Sejarah yang Bersifat Inspiratif. Sumber Unsplash/Fahmi Anwar
Ilustrasi Contoh Manfaat Sejarah yang Bersifat Inspiratif. Sumber Unsplash/Fahmi Anwar

Contoh manfaat sejarah yang bersifat inspiratif adalah materi Sejarah untuk siswa kelas 10. Siswa akan mempelajari pengertian dan manfaat sejarah bagi kehidupan manusia.

Kata sejarah merujuk pada peristiwa yang telah terjadi. Sejarah merupakan ilmu yang mempelajari tentang apa yang telah dilakukan, dikatakan, dan dipikirkan oleh manusia pada masa lampau.

Contoh Manfaat Sejarah yang Bersifat Inspiratif adalah Tokoh Pahlawan, Simak Ulasannya!

Ilustrasi Contoh Manfaat Sejarah yang Bersifat Inspiratif. Sumber Unsplash/Mufid Majnun
Ilustrasi Contoh Manfaat Sejarah yang Bersifat Inspiratif. Sumber Unsplash/Mufid Majnun

Manfaat sejarah bersifat inspiratif, artinya berguna dalam menginspirasi terhadap sosok yang dijadikan panutan. Dua contoh manfaat sejarah yang bersifat inspiratif adalah sebagai berikut.

1. Sutomo

Budi Utomo merupakan gerakan nasional Indonesia yang lahir dari keinginan untuk mempersatukan bangsa. Dr. Sutomo sebagai pendirinya telah menginspirasi sikap rela berkorban di atas kepentingan negara.

2. Mahatma Gandhi

Mahatma Gandhi adalah tokoh pahlawan yang memerdekakan India dari penjajahan Inggris. Ia dikenal sebagai sosok inspiratif, yang berjuang dengan damai, tanpa kekerasan, dan tanpa kebencian.

4 Manfaat Sejarah bagi Manusia

Ilustrasi Contoh Manfaat Sejarah yang Bersifat Inspiratif. Sumber Unsplash/Rizky Rahmat Hidayat
Ilustrasi Contoh Manfaat Sejarah yang Bersifat Inspiratif. Sumber Unsplash/Rizky Rahmat Hidayat

Berdasarkan Buku Siswa Sejarah Indonesia SMA/MA Kelas 10, Windriati (2021:27), empat manfaat sejarah bagi kehidupan manusia adalah sebagai berikut.

1. Rekreatif

Sejarah memberikan manfaat untuk sarana hiburan. Artinya dengan mernbaca, memahami, dan mempelajari sejarah, seolah-olah pembaca dibawa berpetualang menembus dimensi ruang dan waktu.

Sejarah memberikan kepuasan dan keasyikan tersendiri dengan menyelami kisah demi kisahnya. Banyak yang telah sepakat, bahwa terdapat unsur seni dalam sejarah.

2. Inspiratif

Ssejarah memberikan manfaat yang menginspirasi bagi kehidupan manusia. Dalam hal ini, karya sejarah dapat memberikan inspirasi kepada para pembacanya atau yang mempelajarinya.

Kisah-kisah sejarah kerap menyuguhkan kehidupan para tokoh-tokoh besar. Kehidupan, sepak terjang, karier, pemikiran, maupun karya-karya mereka yang dituangkan dalam buku atau berupa pidato telah banyak menginspirasi manusia.

3. Instruktif

Sejarah dapat memberikan pelajaran mengenai suatu keterampilan atau pengetahuan (pengajaran) tertentu, misalnya pengetahuan tentang taktik perang.

4. Edukatif

Sejarah berguna untuk mendapatkan kearifan dari masa lampau untuk melangkah ke masa depan. Sejarah memberikan pembelajaran kehidupan bagi manusia, agar dapat belajar dari peristiwa kegagalan yang diharapkan tidak terulang kembali.

Baca juga: Alasan Belajar Sejarah Sangat Besar Manfaatnya bagi Suatu Bangsa

Contoh manfaat sejarah yang bersifat inspiratif adalah tokoh pendiri Budi Utomo. Dr. Sutomo menjadi inspirasi karena pengorbanan dan keberaniannya dalam perjuangan merebut kemerdekaan Indonesia.(DK)

Media files:
01j5yetg8cxnkhwjspyhjx4sg0.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar