Aug 3rd 2024, 06:00, by Aditya Pratama Niagara, kumparanOTO
Hyundai Motor Indonesia (HMID) menjadi pabrikan selanjutnya yang melaporkan hasil capaiannya di pameran GIIAS 2024. Selama sebelas hari penyelenggaraan, Hyundai meraih 3.606 SPK (Surat Pemesanan Kendaraan).
Chief Operating Officer PT HMID Fransiscus Soerjopranoto mewakili perusahaan mengucapkan terima kasih kepada pelanggan yang telah mempercayakan kendaraan Hyundai sebagai pilihan untuk menunjang mobilitas.
"Catatan positif di GIIAS 2024 ini menunjukkan semakin besarnya minat pelanggan terhadap solusi mobilitas Hyundai yang telah dirancang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Tanah Air," katanya dalam keterangan resmi yang diterima kumparan, Jumat (2/8) malam.
MPV dengan julukan bintang keluarga, Hyundai Stargazer, merupakan model yang paling mendominasi pesanan, dengan catatan 1.191 SPK.
Diikuti pesanan dari mobil listrik kedua Hyundai yang dirakit di Indonesia, serta menggunakan baterai lithium ion buatan lokal, Kona Electric yang telah menarik minat masyarakat dengan catatan 627 SPK.
Menutup tiga besar kendaraan Hyundai yang paling banyak dibeli, adalah mobil listrik IONIQ 5 sebanyak 453 SPK. Diikuti 130 SPK Hyundai IONIQ 5 N, sebagai versi performa dan juga telah melakoni debutnya di Indonesia.
Bila dijumlahkan total pesanan produk elektrifikasi Hyundai, mencapai 1.210 SPK, yang artinya melampaui dari total pemesanan Hyundai Stargazer.
Selain menampilkan IONIQ 5 N dan Kona Electric, di sana HMID juga memajang model spesial Hyundai N Vision 74 yang juga menjadi magnet booth pabrikan untuk GIIAS 2024.
Model-model unggulan lain juga turut hadir sebagai pilihan, mulai dari Stargazer X, Creta, Palisade, IONIQ 6, Santa Fe, dan Staria. Kemudian area test drive indoor Kona Electric yang dibuat menyerupai area charging station.
Pabrikan otomotif asal Korea Selatan ini juga mencatat lebih dari 3.000 pengunjung yang melakukan test drive, di mana hampir setengahnya merupakan uji berkendara Hyundai Kona Electric.
"Ke depan kami akan memperkuat konsistensi kami untuk menghadirkan beragam pilihan produk yang memberikan nilai lebih kepada pelanggan," tuntas Frans, sapaan akrabnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar