Search This Blog

Ratu Dewa: Jadikan Idul Adha Momen Menyembelih Sifat Buruk

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Ratu Dewa: Jadikan Idul Adha Momen Menyembelih Sifat Buruk
Jun 18th 2024, 20:20, by W Pratama, Urban Id

Pj Wali kota Palembang Ratu Dewa saat menyerahkan hewan kurban untuk warga Palembang, Foto :Ist
Pj Wali kota Palembang Ratu Dewa saat menyerahkan hewan kurban untuk warga Palembang, Foto :Ist

Pj Wali kota Palembang Ratu Dewa mengajak warga untuk menjadikan momentum Idul Adha sebagai penyembelihan sifat buruk manusia.

Menurut Ratu Dewa, Idul Adha merupakan momen memotong rasa angkuh, sombong, serakah, tidak jujur dan egois.

"Idul Adha momen kita berkurban, tidak hanya kurban harta dan hewan namun juga momentum kita menyembelih sifat buruk," kata dia, Selasa 18 Juni 2024.

Ratu Dewa bersyukur tahun ini ia juga bisa ikut berkurban dan total sebanyak 12 sapi yang dibagikan untuk warga di Kota Palembang. Ia pun berharap hewan kurban yang dibagikan bisa membantu kebutuhan warga.

"Ini momen kebersamaan, kasih sayang dan solidaritas untuk berbagi sesama," kata dia.

Pada perayaan Idul Adha kata dia, banyak hikmah dan pembelajaran yang bisa didapatkan sebagai seorang muslim. Beberapa di antaranya diingatkan lagi mengenai tanggung jawab moral untuk saling membantu antar sesama.

Selain itu juga sebagai ajang introspeksi diri dengan kekurangan dan kelebihan yang kita miliki untuk meningkatkan kasih sayang antar sesama.

"Kita harus memastikan hewan kurban yang disembelih dagingnya merata dibagikan dan bisa dinikmati oleh warga Palembang," kata dia.

Media files:
01j0nr11f6jfrn727j29pfv8m5.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar