Search This Blog

Ini Dia Para Juara Tim & Individu di MilkLife Soccer Challenge Surabaya

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Ini Dia Para Juara Tim & Individu di MilkLife Soccer Challenge Surabaya
May 5th 2024, 20:57, by Antika Fahira, kumparanBOLANITA

SD Winner U-12 SDN Ketabang i di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan
SD Winner U-12 SDN Ketabang i di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan

MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024 telah resmi usai pada Minggu (5/5). Turnamen sepak bola putri U-10 dan U-12 besutan MilkLife dan Djarum Foundation itu memberikan sederet penghargaan kepada tim dan individu yang berhasil menampilkan performa terbaiknya.

Juara pertama untuk kategori usia U-10 adalah SDN Ngagel Rejo I. Mereka mengalahkan SDN Manukan Kulon II dengan skor 0-2.

Di kelompok umur U-12, SDN Ketabang I yang menjadi juaranya. Mereka menang atas SDN Mojo II dengan sembilan gol tanpa balas.

Pemain Terbaik dari masing-masing kelompok usia hadir dari tim pemenang. Di U-10, Annisa Nur Aini Putri Aryan terpilih sebagai Best Player. Ia juga menyabet penghargaan sebagai pencetak gol terbanyak dengan torehan 22 gol.

SD Best Goalkeeper u-10 & u-12 di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan
SD Best Goalkeeper u-10 & u-12 di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan

Sementara itu, Pemain Terbaik U-12 ialah Maulidya Bonita Saputri. Anak yang akrab disapa Bonita itu bermain sangat apik hingga membuat timnya sukses memenangkan juara pertama MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Ia menyumbang sebanyak empat gol di partai final.

Pencetak gol terbanyak U-10 adalah Locita Waranggani Olah Nismara. Sama seperti Annisa, Locita mencetak sebanyak 22 gol buat timnya.

Terakhir, ada Best Goalkeeper. Di kategori U-10, Aerelyn Belvania, siswi asal SDN Ngagel Rejo I, terpilih sebagai Penjaga Gawang Terbaik. Di U-12, siswi asal SDN Ketabang I, Kenzi Bramanti Dirgantara, yang mendapatkan penghargaan ini.

Berikut ini adalah rekap hasil penghargaan tim dan individu di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024.

SD Winner U-10 SDN Ngagel Rejo di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan
SD Winner U-10 SDN Ngagel Rejo di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan

Penghargaan Tim

Kategori Usia U-10

  • Juara: SDN Ngagel Rejo I

  • Runner up: SDN Manukan Kulon II

  • Semifinalis: SDN Jepara I dan SDN Manukan Kulon

  • Fairplay Team: SD Manukan

Runner-up Manukan Kulon ii di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan
Runner-up Manukan Kulon ii di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan

Kategori Usia U-12

  • Juara: SDN Ketabang I

  • Runner-up: SDN Mojo III

  • Semifinalis: SDN Pacarkeling V dan SDN Dr. Sutomo V

  • Fairplay Team: SD Al Islah A

SD Top Scorer U-10 & U-12 di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan
SD Top Scorer U-10 & U-12 di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan

Penghargaan Individu

Kategori Usia U-10

  • Top Scorer: Annisa Nur Aini Putri Aryan (22 gol) - SDN Ngagel Rejo I

  • Best Player: Annisa Nur Aini Putri Aryan - SDN Ngagel Rejo I

  • Best Goalkeeper: Aerelyn Belvania Ardianto - SDN Ngagel Rejo I

SD Tim fair play u-10 & u-12 di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan
SD Tim fair play u-10 & u-12 di MilkLife Soccer Challenge Series 1 Surabaya 2024. Foto: Antika Fahira/kumparan

Kategori Usia U-12

  • Top Scorer: Locita Waranggani Olah Nismara (22 gol) - SDN Pacarkeling V

  • Best Player: Maulidya Bonita Saputri - SDN Ketabang I

  • Best Goalkeeper: Kenzi Bramanti Digantara - SDN Ketabang I

Media files:
01hx488twevk14vpbsa27k0qwh.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar