Search This Blog

Zulhas Cerita Kader PAN 'Membeku' saat KPU Bacakan Prabowo Raih Suara Terbanyak

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Zulhas Cerita Kader PAN 'Membeku' saat KPU Bacakan Prabowo Raih Suara Terbanyak
Mar 21st 2024, 23:51, by Fachrul Irwinsyah, kumparanNEWS

Zulhas dan Prabowo di acara Buka Bersama di DPP PAN, Kalibata Jaksel.  Foto: Ainun Nabila/kumparan
Zulhas dan Prabowo di acara Buka Bersama di DPP PAN, Kalibata Jaksel. Foto: Ainun Nabila/kumparan

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan alias Zulhas menceritakan momen saat kadernya mendengarkan hasil Pemilu 2024 yang diumumkan oleh KPU pada Selasa (20/3) malam. Alih-alih riang dan bersorak, kadernya justru terdiam padahal paslon yang mereka usung meraih suara terbanyak.

Zulhas bilang kadernya terkesima. Takjub dengan keberhasilan Prabowo setelah tiga kali didukung PAN sejak Pilpres 2014.

"Tadi semua teman-teman di sini senyap, Pak, padahal kita dapat kabar yang luar biasa. Pak Prabowo dapat mandat dari rakyat yang semalam sudah ditetapkan oleh KPU tapi kita di sini terdiam Pak, terkesima," ujar Zulhas di acara buka bersama bareng Prabowo di DPP PAN, Kalibata, Jaksel, Kamis (21/3).

"Ini betul apa enggak, masih enggak percaya, Pak, karena 10 tahun, Pak, dua kali (kalah pilpres). Dulu sama Pak Hatta sujud syukur semua, Pak," tambahnya.

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan atau Zulhas mengikuti senam sehat bersama ribuan kader dan simpatisan PAN di lapangan depan Kantor Gubernur Jambi, Minggu (24/9/2023) pagi. Foto: Dok. Istimewa
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan atau Zulhas mengikuti senam sehat bersama ribuan kader dan simpatisan PAN di lapangan depan Kantor Gubernur Jambi, Minggu (24/9/2023) pagi. Foto: Dok. Istimewa

Ia meminta Prabowo memaklumi kadernya yang tak banyak bereaksi saat kedatangan Prabowo. Pasalnya sudah dua kali pilpres mereka diberi harapan palsu.

"Saya bilang sudah benar, sudah ditetapkan kemarin, sudah diumumkan. Nah, sekarang boleh tepuk tangan yang meriah," ujar Zulhas disambut riuh tepuk tangan kadernya.

Menurut Zulhas kemenangan ini tak terlepas dari usaha semua pihak. Ia menyebutkan perjuangan kadernya mulai dari Gubernur Maluku yang berhasil mengamankan 60 persen suara di Maluku, Gus Miftah yang ikut safari politik di Pulau Jawa, serta seluruh usaha kader lainnya.

"Jadi saudara-saudara para kader, saya juga mengucapkan terima kasih yang tak terkira atas perjuangan kita bersama-sama. Saya kan ngatur-ngatur aja, yang berjuang kan kader-kader semua," tutupnya.

Media files:
01hsgk6rwdecwddh4tye8k7rx6.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar