Mar 20th 2024, 23:53, by Wisnu Prasetiyo, kumparanNEWS
Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka mendapat suara terbanyak di Pilpres 2024. Atas hasil ini, Prabowo menyampaikan rasa terima kasihnya secara khusus ke Presiden Jokowi.
"Saya juga ingin menyampaikan terima kasih dan penghargaan sebesar-besarnya kepada Presiden RI Pak Joko Widodo. Dengan kenegarawanan beliau, beliau telah memberi contoh rekonsiliasi besar," kata Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (20/3).
Ia bercerita, bertarung di Pilpres 10 tahun, tak membuatnya 'dibuang'. Prabowo justru dirangkul jadi Menteri Pertahanan pada 2019.
"Lawan beliau sekian tahun, 10 tahun, beliau rangkil dan bahkan beliau yang juga sangat besar mendorong saya sehingga saya hari ini menerima mendat dari rakyat," ujarnya.
"Karena itu saya mengucapkan penghargaan sebesar-besarnya kepada beliau," sambungnya.
Prabowo menambahkan, semua legacy yang ditinggalkan Jokowi akan dilanjutkan. Semua demi kepentingan publik.
"Landasan yang kuat telah beliau bangun, khususnya di bidang ekonomi, akan kita gunakan untuk kita bekerja lebih cepat, bekerja lebih keras, untuk membawa hasil secepat-cepatnya kepada rakyat Indonesia," tutup Prabowo.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar