Mar 28th 2023, 15:48, by zamachsyari chawarazmi, kumparanNEWS
Wakil Presiden ke-10 dan ke-12, Jusuf Kalla (JK), memberikan usulan nama calon wakil presiden (cawapres) untuk bakal calon presiden Anies Baswedan.
Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, menuturkan usulan JK biasanya terbukti sukses, misalnya saat JK masih menjadi wakil presiden era Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan di era Jokowi.
"Jadi keinginan Pak JK mengusulkan [nama] calon bagi saya itu tanda Pak JK sangat berharap Mas Anies menang di pilpres. Jadi hati-hati memilih cawapres," kata Mardani kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (28/3).
Mardani mengatakan usulan dari JK patut dipertimbangkan. Namun, dia menegaskan, hasil akhir soal siapa tokoh yang akan dipilih jadi cawapres ada di tangan Anies Baswedan.
"Buat saya usulan Pak JK layak dipertimbangkan. Seperti dari partai lain. Hasilnya keputusan Mas Anies partai pengusung dapat cawapres terbaik," ucapnya.
Ketua DPP NasDem, Willy Aditya, mengakui Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) mengajak Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI, Jusuf Kalla (JK), mendiskusikan soal cawapres yang akan mendampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024. Menurut Willy, ada beberapa nama yang diusulkan oleh JK dan jadi pertimbangan.
"Bukan hanya satu [nama] yang diusulkan Pak JK, ada banyak pertimbangannya ya. Jadi ada beberapa nama [cawapres untuk Anies] yang diusulkan oleh Pak JK," kata Willy di Kompleks Parlemen, DPR RI, Jakarta, Senin (28/3).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar