Seorang turis India bernama Nilesh Mukhi (59) tewas udah dihantam dan terseret ombak di Pantai Billabong, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.
Nilesh dilaporkan terseret arus ombak pada Rabu (16/10) pukul 10.50 WITA. Jasadnya lalu ditemukan pada Kamis (17/10) pukul 12.10 WITA.
"Jenazahnya ditemukan terapung-apung di Pantai Pantai Samuh, Desa Tanjung Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung," kata Koordinator Pos Unit Siaga Basarnas Nusa Penida, Cakra Negara, Kamis (17/10).
Insiden ini bermula pada saat Nilesh liburan dan mengambil foto di atas tebing bersama sejumlah turis lainnya. Nahas Nilesh dihantam dan diseret ombak. Pihak travel lalu meminta pertolongan Basarnas mencari Nilesh.
Nilesh berhasil ditemukan berkat speed boat yang melintas di sekitar Pantai Samuh. Jenazah yang ditemukan tersebut dipastikan adalah Nilesh setelah dikonfirmasi ke pihak keluarga. Jenazahnya lalu dievakuasi ke RSUP Prof IGNG Ngoerah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar