Search This Blog

Harga Minyak Mentah Anjlok, Makin Banyak Kapal Siap Transit di Rute Laut Merah

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Harga Minyak Mentah Anjlok, Makin Banyak Kapal Siap Transit di Rute Laut Merah
Dec 29th 2023, 07:46, by Moh Fajri, kumparanBISNIS

Ilustrasi minyak mentah. Foto: Anan Kaewkhammul/Shutterstock
Ilustrasi minyak mentah. Foto: Anan Kaewkhammul/Shutterstock

Harga minyak mentah turun pada Kamis (28/12), karena semakin banyak perusahaan pelayaran siap untuk transit di rute Laut Merah. Hal itu mengurangi kekhawatiran tentang gangguan pasokan karena ketegangan akibat serangan Israel terus meningkat.

Dikutip dari Reuters, minyak mentah berjangka Brent untuk pengiriman Maret anjlok 3 persen menjadi USD 77,15 per barel. Minyak mentah berjangka West Texas Intermediate AS turun 3,2 persen menjadi USD 71,77 per barel.

Perusahaan pelayaran besar sempat berhenti menggunakan rute Laut Merah dan Terusan Suez awal bulan ini setelah kelompok militan Houthi Yaman mulai menyerang kapal-kapal.

Batu Bara

Harga batu bara menurun pada penutupan perdagangan Kamis. Menurut bursa ICE Newcastle (Australia), harga batu bara kontrak pengiriman Januari 2024 turun 1,36 persen menjadi USD 138.10 per ton.

CPO

Harga minyak sawit (crude palm oil/CPO) juga melemah pada penutupan perdagangan Kamis. Menurut bursamalaysia.com, harga CPO kontrak Januari 2024 turun 1,1 persen menjadi MYR 3.659 per ton.

Nikel

Harga nikel terpantau menurun pada penutupan perdagangan Kamis. Harga nikel berdasarkan London Metal Exchange (LME) ditutup turun 1,2 persen dan menetap di USD 16.734 per ton.

Timah

Sementara itu, harga timah terpantau mengalami kenaikan pada penutupan perdagangan Kamis. Harga timah berdasarkan LME berakhir naik tipis 0,14 persen dan menetap di USD 25.680 per ton.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar