Search This Blog

Bom Meledak di Myanmar: 2 Orang Tewas, Belasan Luka-luka

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Bom Meledak di Myanmar: 2 Orang Tewas, Belasan Luka-luka
Sep 28th 2023, 04:02, by Fachrul Irwinsyah, kumparanNEWS

Ilustrasi bom. Foto: Shutterstock
Ilustrasi bom. Foto: Shutterstock

Ledakan bom terjadi di Myanmar utara pada Rabu (28/9). Peristiwa ini menewaskan 2 orang dan melukai belasan lainnya.

Sumber militer yang tidak mau namanya disebutkan mengatakan ledakan terjadi pukul 18.00 waktu setempat. Ledakan itu terjadi di dekat SPBU di luar kota Lashio, negara bagian Shan.

"Menurut laporan awal, dua pria tewas dan 10 lainnya terluka akibat ledakan," kata sumber tersebut dikutip dari AFP, Kamis (28/9).

Dia mengungkapkan sumber ledakan dari bom yang dipasang di sepeda motor. Ledakan bom tersebut mengenai bus penumpang.

Saat ini insiden tersebut sedang diselidiki pihak berwenang.

Seorang anggota dari organisasi penyelamat yang namanya tidak mau disebutkan juga mengkonfirmasi ada dua orang tewas akibat ledakan bom tersebut. Sementara korban luka berjumlah 14 orang.

Dia mengatakan satu jenazah ditemukan di dalam bus yang membawa sekitar 30 penumpang ketika terjadi serangan.

Pertempuran antara militer dan aliansi pejuang anti-kudeta dan pemberontak etnis telah mengguncang wilayah utara negara bagian Shan, dekat perbatasan Tiongkok, dalam beberapa hari terakhir.

Seorang juru bicara Front Pembebasan Nasional Ta'ang, sebuah kelompok pemberontak etnis terkemuka yang beroperasi di wilayah tersebut, mengatakan kepada AFP bahwa pihaknya bukan dalang di balik ledakan tersebut.

Sejak militer merebut kekuasaan pada Februari 2021, hampir setiap hari Myanmar mengalami pemboman dan pembunuhan yang ditargetkan ketika militer dan penentang kudeta saling bertarung.

Empat orang tewas di Lashio pada bulan April setelah serangkaian bom mobil meledak di sebuah pagoda tempat orang berkumpul untuk menandai dimulainya Tahun Baru Buddha.

Media files:
xuw5maki96bhqyx24dlj.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar