Search This Blog

Mencoba ‘Makan Cantik’ di Keyaki Japanese Restaurant, Resto Tertinggi di Jakarta

kumparan - #kumparanAdalahJawaban
 
Mencoba 'Makan Cantik' di Keyaki Japanese Restaurant, Resto Tertinggi di Jakarta
Jun 17th 2024, 08:00, by Judith Aura, kumparanWOMAN

Dashi Vinegar Jelly. Foto: Judith Aura/kumparan
Dashi Vinegar Jelly. Foto: Judith Aura/kumparan

Ladies, kamu sedang mencari rekomendasi restoran baru di Jakarta? Keyaki Japanese Restaurant bisa masuk ke dalam wishlist kamu. Restoran ini tidak hanya menawarkan sajian Jepang yang menggiurkan, tetapi juga pemandangan kota yang spektakuler dari ketinggian lantai 90.

Restoran ini sangat cocok untuk kamu yang ingin dinner bersama sahabat-sahabat terdekat. Sebab, kamu bisa juga berfoto-foto di restoran dengan interior ciamik ini.

Selain itu, kamu juga bisa memilih tempat ini untuk pilihan berkencan dengan pasanganmu untuk menikmati suasana date night romantis dengan pemandangan city lights di malam hari.

Berlokasi di lantai 90 Pan Pacific, Luminary Tower, kawasan Thamrin Nine, Keyaki Japanese Restaurant menjadi restoran tertinggi di Jakarta. Dua chef ternama, yaitu Executive Chef Kunihiro Moroi dan two-Michelin-starred Chef Takagi Kazuo berkolaborasi menghadirkan menu-menu sajian khas Kyoto.

Chef Takagi (kiri) dan Chef Kuni (kanan), para chef di Keyaki Japanese Restaurant, Jakarta. Foto: Keyaki Japanese Restaurant
Chef Takagi (kiri) dan Chef Kuni (kanan), para chef di Keyaki Japanese Restaurant, Jakarta. Foto: Keyaki Japanese Restaurant

Berakar dari budaya Kyoto, para chef menyiapkan masakan dengan teknik tradisional. Kemudian, menyesuaikan dengan masa kini, presentasi masakan khas Kyoto ini juga dihadirkan dengan tampilan yang modern.

"Sebagai seorang yang berasal dari Kyoto, saya memiliki pemahaman yang mendalam serta sangat menghormati nuansa-nuansa tradisi makanan Kyoto yang tradisional. Hidangan Keyaki merefleksikan esensi pengalaman bersantap khas kota ini dengan perpaduan makanan otentik yang menampilkan seni serta hidangan Jepang sesuai dengan musimnya, sekaligus memastikan rasa dari setiap bahan yang diolah tetap natural," ucap Chef Takagi.

Chef Kuni, sebagai Executive Chef di Keyaki Japanese Restaurant, mempersiapkan menu-menu beragam, mulai dari hidangan signature alias khas, masakan musiman, sampai sajian populer Jepang seperti sushi, sashimi, dan teppanyaki.

Keyaki Japanese Restaurant, restoran di lantai 90 Pan Pacific Hotel, Luminary Tower, Thamrin Nine, Jakarta. Foto: Keyaki Japanese Restaurant
Keyaki Japanese Restaurant, restoran di lantai 90 Pan Pacific Hotel, Luminary Tower, Thamrin Nine, Jakarta. Foto: Keyaki Japanese Restaurant

Untuk kamu yang ingin mencoba langsung menu-menu pilihan chef, Keyaki juga menyediakan menu set Chef's Table Selections. Menu ini berisi hidangan khas chef dan santapan-santapan yang sesuai dengan musim tertentu.

"Menu kami yang terdiri dari masakan Jepang populer hingga set menu Chef's Table Selections hadir untuk menonjolkan hidangan restoran yang unik serta pilihan makanan yang sesuai dengan musimnya," ucap Chef Kuni.

"Di antara sajian khas kami, para tamu dapat menikmati signature dish kami seperti Monaka Salmon Marinated, Salmon Belly Carpaccio, Unagi Truffle Roll, Dashi Jelly Vinegar Seafood, Spicy Salmon Roll, Grilled Oyster. dan Warabi Mochi," tambahnya.

Pengalaman kumparanWOMAN makan malam di Keyaki

Keyaki Japanese Restaurant, restoran di lantai 90 Pan Pacific Hotel, Luminary Tower, Thamrin Nine, Jakarta. Foto: Judith Aura/kumparan
Keyaki Japanese Restaurant, restoran di lantai 90 Pan Pacific Hotel, Luminary Tower, Thamrin Nine, Jakarta. Foto: Judith Aura/kumparan

Beberapa waktu lalu, kumparanWOMAN berkesempatan untuk menikmati langsung makan malam di Keyaki Japanese Restaurant. Untuk mencapai restoran tertinggi ini, kami harus masuk melewati lobby hotel Pan Pacific Jakarta dan menaiki lift dengan kecepatan yang cukup tinggi. Dengan lift, kami hanya membutuhkan waktu sekitar 55 detik untuk mencapai lantai 90.

Keluar lift, kami langsung disambut dengan dekorasi interior yang mewah dan elegan. Salah satu nilai plus Keyaki Japanese Restaurant adalah ambience atau suasana yang tenang, lengkap dengan interior berwarna netral yang memanjakan mata. Mereka juga menyediakan private room untuk tamu grup yang menginginkan privasi.

Marinated Salmon, salah satu menu andalan chef Keyaki Japanese Restaurant, Jakarta. Foto: Judith Aura/kumparan
Marinated Salmon, salah satu menu andalan chef Keyaki Japanese Restaurant, Jakarta. Foto: Judith Aura/kumparan

Keyaki Restaurant Jakarta juga memiliki ruangan teppanyaki, di mana pengunjung duduk di meja panjang dan menyaksikan chef memasak di depan mereka secara langsung. Di bagian belakang area memasak, terdapat jendela besar yang menampilkan city view cantik.

kumparanWOMAN disambut dengan tujuh hidangan dalam menu khas oleh Chef Kuni dan Chef Takagi. Dimulai dengan Marinated Salmon yang disajikan dalam wafer, hidangan pembuka ini menawarkan daging salmon yang dipotong dadu kecil. Perpaduan rasa segar dari salmon dan gurih dari wafer mempersiapkan lidah untuk menyantap rentetan sajian khas Kyoto selanjutnya.

Salmon Belly Carpaccio menjadi menu selanjutnya. Sashimi yang diiris tipis dipadukan dengan saus ponzu yang menekankan rasa umami, menciptakan citarasa segar yang nikmat.

Unagi Truffle Roll yang dihidangkan setelahnya pun cukup mengenyangkan. Lalu, Dashi Vinegar Jelly disajikan dalam presentasi yang cantik. Perpaduan jelly dengan mentimun dan seafood segar memberikan sensasi unik di mulut.

Asian value yang sesungguhnya adalah masakan pedas. Keyaki Japanese Restaurant pun tak luput menghadirkan Spicy Salmon Roll, yakni sushi dengan daging salmon mentah, disajikan dengan saus pedas yang rasanya cukup nendang.

Menu selanjutnya menjadi favorit kami, yaitu Japanese Grilled Oyster. Daging tiram bakar yang dibalut dengan saus mentai pedas ini terasa sangat lembut di mulut. Rasa amis dari tiram pun sama sekali tidak terasa.

Pemandangan malam hari di Keyaki Japanese Restaurant, restoran di lantai 90 Pan Pacific Hotel, Luminary Tower, Thamrin Nine, Jakarta. Foto: Judith Aura/kumparan
Pemandangan malam hari di Keyaki Japanese Restaurant, restoran di lantai 90 Pan Pacific Hotel, Luminary Tower, Thamrin Nine, Jakarta. Foto: Judith Aura/kumparan

Hidangan penutup dari sajian makan malam ini adalah warabi mochi. Mochi yang terbuat dari tepung warabi ini dibalut dengan kacang dan disiram dengan saus gula merah yang manis. Teksturnya sungguh menarik, sebab mochi kenyal ini langsung meleleh di mulut.

Buat kamu yang tertarik mengunjungi Keyaki Japanese Restaurant, kamu bisa langsung datang ke Pan Pacific Jakarta di Luminary Tower, yang berlokasi di kawasan Thamrin Nine, Thamrin, Jakarta Pusat.

Media files:
01j0gh4y2cxgdhpreqc9z1kgp8.jpg (image/jpeg)
You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com. By using Blogtrottr, you agree to our policies, terms and conditions.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar